Gresik mediarestorasiindonesia.com Camat M. Amri Bersama Muspika Balongpanggang melakukan cek kelapangan sport by sport dari desa ke desa dimana desa yang terdampak banjir di wilayah Balongpanggang,Kabupaten Gresik.Kamis,10/02/2022.
Kondisional hasil sounding untuk kali ini memang cukup lumayan dan ia sudah melakukan kordinasi kepada kepala desa masing masing setempat yang merupakan korban terdampak banjir tersebut.
Dalam hal ini Camat M. Amri juga menegaskan”, kepada Kades setempat yang merupakan korban terdampak agar melakukan langkah langkah antisipasi hal hal yang buruk atau yang tidak di harapkan.
Kali ini Camat bersama Muspika Balongpanggang dan kades Banjaragung mulai kontrol terhadap warga dan melihat perkembangan lebih lanjut,beliau juga sudah melaporkan kepada OPD dan sudah koordinasi dengan Dinsos dan BPBD Untuk segara melakukan tindakan awal, apabila banjir belum surut sampai sore hari ini.
Harapan Camat M.Amri terhadap OPD – OPD terkait bisa melakukan penanganan tindakan seperti penyediaan dapur umum dan sebagainya,pasung pasung umum yang di butuhkan oleh masyarakat terdampak.
sementara penelusuran Camat dan Muspika saat kontrol sport by sport yang terdampak dari banjir terpantau ada 6 desa di kecamatan Balongpanggang yaitu Dapet,Wotansari,Sekarputih,Karangsemanding, Banjaragung, dan Pucung.
Di perkirakan sekitar ribuan rumah yang terendam banjir di kecamatan Balongpanggang,”pungkasnya.
Dengan adanya banjir ini Kades Banjaragung juga menjelaskan dengan singkat,”Innalillah, bahwa banjir kali ini merupakan banjir terparah dalam sejarah,namun ia juga merasa bersyukur Alhamdulillah yang mana untuk akses jalan perbatasan Karangasem dan Mambung lor masih bisa di lewati karena Akses jalan yang baru saja di bangun telah selesai di cor,”ungkapnya.(TIO)