Gresik mediarestorasiindonesia.com tasyakuran dan doa bersama dalam acara Sedekah bumi yang diselenggarakan dan digelar oleh pemerintah Desa Dadapkuning dan seluruh warga masyarakat Desa Dapkuning kecamatan Cerme kabupaten Gresik.
Selain acara tasyakuran dan doa bersama juga dilakukan pembacaan sholawat nabi Muhammad Saw atas segala nikmat dan karuniannya yang diberikan oleh Allah SWT kepada kita semua yang mana telah membawa kita semua dari zaman jahiliah ke jaman yang terang benderang, dalam acara sedekah bumi juga diselenggarakannya pagelaran wayang kulit yang menghadirkan secara langsung dalang Ki Puguh Prasetyo A. Md ,Sabtu (25/06/2022).
Ritual sedekah bumi oleh pemerintah Desa Dadapkuning dan juga seluruh masyarakat Desa Dapkuning, diawali dengan masing-masing masyarakat Desa saling membawa beraneka ragam tumpeng yang dibuat dari berbagai macam hasil panen, seperti lauk pauk, rempah-rempah, sayur mayur dan buah-buahan yang menandakan bahwa masyarakat Desa Dadapkuning selalu bersyukur atas segala nikmat yang diberikan oleh Allah SWT berupa hasil panen yang berlimpah ruah, sebagai simbol dan menandakan sebuah kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat Desa Dadapkuning.
Gunungan atau Tumpeng-tumpeng tersebut oleh warga masyarakat Desa Dapkuning.Tumpeng tersebut dibawa dari Desa menuju kantor balai desa yang berada dipinggir jalan raya.
Setelah itu, oleh warga masyarakat Desa Dadapkuning, Tumpeng-tumpeng tersebut diletakkan di depan halaman kantor balai desa, kemudian para warga masyarakat beserta Pemerintah Desa Dadapkuning berserta seluruh tamu undangan yang hadir, melakukan ritual Doa Bersama untuk kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat Desa Dadapkuning.
Dalam acara sedekah bumi tersebut tampak hadir, ketua Komisi 4 DPRD kabupaten Gresik H. Muhammad SE M. HP dan Camat UMAR HASYIM, S.H., M.M. dengan didampingi personil dari polsek dan koramil kecamatan Cerme juga dihadiri oleh kepala desa Dadapkuning H. SAIKUN beserta jajarannya.
Pada kesempatan tersebut dalam sambutannya kepala Desa Dadapkuning H. SAIKUN Menyampaikan”, Acara sedekah bumi ini sebagai tanda bahwa warga masyarakat Desa Dadapkuning yang masih selalu menjaga dan melestarikan nilai luhur budaya bangsa indonesia”,ungkapnya.
H. SAIKUN juga menambahkan”, Semoga dengan diadakannya acara sedekah bumi ini menjadikan masyarakat Desa Dadapkuning senantiasa bersyukur kepada ALLAH SWT yang telah memberikan limpahan rejeki, kesejahteraan dan kemakmuran serta selalu diberikan kesehatan dan dijauhkan dari berbagai macam bencana dan musibah”, Pungkasnya.
Usai pembacaan ritual Doa bersama dan segala prosesi acara yang telah dilakukan tibalah saatnya untuk menyantap hidangan dari tumpengan yang dibawa oleh masing-masing warga masyarakat Desa Dadapkuning.
Dalam acara Sedekah bumi yang ada didesa Dadapkuning tidak hanya menggelar tasyakuran dan doa bersama tapi juga menggelar acara pagelaran wayang kulit yang menghadirkan Dalang fenomenal Ki Puguh Prasetyo A. Md yang dilaksanakan pada malam harinya.
Acara demi acara tasyakuran dan Doa bersama dalam acara sedekah bumi yang dilaksanakan oleh pemerintah Desa Dadapkuning beserta jajarannya dan juga masyarakat Desa Dadapkuning, pada prosesi tersebut berjalan dengan lancar dan sukses tidak ada kendala dan halangan sedikitpun.(red).