Surabaya mediarestorasiindonesia.com Setelah dua tahun ditutup akibat pandemi covid-19, kawasan Taman Cahaya kecamatan Pakal Kota Surabaya, kembali dibuka.
Taman Cahaya dibuka seiring dengan level PPKM, Surabaya yang saat ini berada di level satu.
Kawasan Taman Cahaya, dapat menjadi alternatif bagi masyarakat untuk beraktivitas di ruang terbuka hijau.
Apalagi, salah satu tempat rekreasi warga di wilayah Surabaya Barat selain Hutan Kota.
Acara pembukaan Taman Cahaya kecamatan Pakal dihadiri MUSPIKA KECAMATAN PAKAL SURABAYA Beserta jajarannya, dan juga dihadiri oleh warga masyarakat Kecamatan Pakal, Benowo.
Dalam pembukaan Taman Cahaya tersebut dilaksanakan pemotongan tumpeng oleh camat Pakal Tranggono Wahyu Wibowo disaksikan oleh para hadirin yang hadir dalam acara tersebut.
Dalam sambutannya, camat Pakal Benowo Tranggono Wahyu Wibowo Menyampaikan,” Sektor usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dapat dijadikan salah satu penggerak kebangkitan ekonomi nasional. Karena itu sejumlah hambatan di sektor UMKM harus segera diatasi agar peluang pertumbuhan ekonomi pascapandemi bisa direalisasikan, demikian.” ujar Camat Pakal Surabaya Tranggono Wahyu Wibowo.
Lebih lanjut Camat Pakal, menyampaikan,” Pertumbuhan sektor UMKM merupakan bagian penting dalam upaya kita untuk bangkit dari hantaman pandemi lewat pertumbuhan kinerja ekonomi.
“Hambatan Usaha Kecil Mikro dan Tantangan Kebangkitan Ekonomi Rakyat Pascapandemi, pada saat Tasyakuran dibukanya kembali Taman Cahaya untuk membangkitkan perekonomian, kegiatan dilaksanakan tanggal 6 Agustus 2022 jam 03.00 wib di Taman Cahaya Kecamatan Pakal Kota Surabaya.” Pungkasnya.
Dalam acara pembukaan Taman Cahaya tersebut berjalan dengan lancar dan sukses tidak ada halangan sedikitpun.(GHNY/AGS).