Gresik mediarestorasiindonesia.com Unik dan kreatif, lomba voli ibu ibu, lomba yang digelar oleh karang taruna dusun kedung dowo Desa dapet Kecamatan Balongpanggang Kabupaten Gresik, dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 77.23/08/2022.
Pada kesempatan tersebut Suwardi Penggerak karang taruna desa Dapet dusun Kedung Dowo, Menyampaikan,” Banyak kegiatan lomba agustusan yang akan digelar besok. Namun menurutnya yang paling seru adalah lomba bola voli pesertanya itu ibu ibu, yaitu permainan bola voli menggunakan daster,” Ungkapnya.
Tak hanya itu saja, Suwardi juga menambahkan,” Ada juga lomba lari tempeh, lomba memasukan paku ke dalam botol, lomba mewarnai, lomba panjat pinang dan masih banyak lagi kegiatan lomba yang akan diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 77 tahun,” Imbuhnya.
Suwardi juga menjelaskan,” giat yang di adakan Para Kader karang taruna dalam rangka memperingati HUT kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 77 tahun ini, rutin dilaksanakan setiap tahunnya di bulan Agustus, namun kegiatan tersebut sempat vakum selama masa pandemi Covid-19 dan baru ditahun 2022 ini setelah masa pandemi Covid-19 sudah Hilang, Barulah kegiatan lomba agustusan bisa diselenggarakan,” Jelasnya.
“Klasifikasi lomba besok kita bagi tiga, Lomba untuk bapak-bapak, ibu-ibu dan anak-anak. Khusus untuk lomba voli pesertanya itu dari bapak-bapak dan ibu-ibu saja.
“Panitia sudah menyiapkan hadiah menarik untuk para pemenang lomba besok,” Terangnya.
“Kegiatan lomba agustusan ini bertujuan untuk lebih mempersatukan dan mengguyubkan antar warga masyarakat khususnya warga dusun Kedung Dowo.
” Meskipun Pandemi Covid-19 sudah lewat, Namun dirinya mengaku tetap menerapkan protokol kesehatan seperti yang dianjurkan oleh pemerintah.
“Jadi gini mas, kita tetap menerapkan protokol kesehatan, terutama menjaga jarak.
Suwardi juga menegaskan,”Kita sudah koordinasi dengan ketua RT suwarno dan juga anggota karang taruna, dan ketua pelaksana saipul untuk bersama-sama menghimbau ke warga masyarakat Dusun Kedung Dowo wajib memakai masker untuk kegiatan acara lomba besok” Pungkasnya.(DOD.