Lamongan https://mediarestorasiindonesia.co.id Menyambut masuknya bulan ramadan, sebanyak 16 eksemplar kitab suci Al-Qur’an dibagikan ke beberapa masjid di kecamatan Pucuk oleh Polsek Pucuk pada Selasa (12/03/2024).
Kegiatan tersebut merupakan program yang diinisiasi Polres Lamongan berupa pembagian Al-Qur’an yang jumlahnya disesuaikan dengan jumlah anggota kepolisian di satuan kerja atau fungsi masing-masing.
Al-Qur’an tersebut diserahkan kepada ta’mir masjid di sejumlah lokasi antara lain Masjid NU At-Taqwa dan Masjid An-Nidhom Muhammadiyah Desa Kesambi serta Masjid Jami’ Al-Islah dan Masjid At-Taqwa Muhammadiyah Desa Warukulon, masing-masing sebanyak 4 Al-Qur’an.
Salah satu takmir Masjid An-Nidhom Muhammadiyah Desa Kesambi NUR ALI menyambut positif kegiatan yang dilaksanakan Polsek Pucuk tersebut karena sangat bermanfaat bagi jemaah yang melaksanakan tadarus di masjid. Sementara itu, Kapolsek Pucuk AKP SUWANDI menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud partisipasi kepolisian dalam rangka meningkatkan minat ngaji Al-Qur’an serta bentuk dukungan terhadap ibadah kaum muslimin saat bulan Ramadan.
“Kegiatan ini juga diharapkan dapat membantu lancarnya kegiatan tadarus yang dilaksanakan di bulan ramadan. Sebelumnya kami juga tetap melaksanakan kegiatan kepolisian rutin lainnya seperti patroli dan razia penyakit masyarakat agar umat Islam lebih aman dan tenang menjalankan ibadah puasa” kata Kapolsek.
Selain di wilayah kecamatan Pucuk, kegiatan serupa juga digelar secara serentak pada tanggal 12-13 Maret 2024 oleh seluruh jajaran kepolisian se Kabupaten Lamongan.(Ega).